Selasa, 29 Oktober 2013

Thomas Muller menegaskan tak memiliki niat meninggalkan Bayern Munich karena dia bahagia dengan kehidupannya bersama kampiun Bundesliga. Pemain 24 tahun baru-baru ini dikaitkan dengan kepindahan ke Barcelona setelah menyambangi kota tempat Blaugrana bermarkas, tapi dia menegaskan transfer ke klub raksasa Spanyol tidak masuk opsi.
"Saya berada di Barcelona untuk alasan personal, tapi hal ini langsung mencuat di media online," aku Muller kepada Sky90.
"Tentu, ini menyenangkan ketika Anda dikaitkan dengan klub seperti Barcelona."
"Tapi, saya sangat bahagia di Bayern. Bayern sangat berarti untuk saya dan memiliki tempat di hati saya. Saya harap bertahan di Bayern hingga beberapa tahun yang akan datang," tandas striker internasional Jerman.
Kontrak Muller dengan The Bavarians hingga Juni 2017 dan termasuk diantara beberapa pemain Jerman yang dikaitkan dengan tim Gerardo Martino baru-baru ini, selain Mats Hummels dari Borussia Dortmund.

BARCELONA - Pemain Barcelona, Dani Alves, mengomentari komentar yang dilontarkan Sergio Ramos usai laga El Clasico, Sabtu (26/10/2013). Alves menyebut Real Madrid selalu saja mengeluhkan kinerja wasit.

Seperti diberitakan sebelumnya, Ramos mengeluhkan kinerja wasit Alberto Undiano dalam laga tersebut. Bek El Real ini mengklaim seharusnya timnya mendapatkan dua hadiah penalti.

Alves langsung mengomentarinya dan menilai bahwa Madrid selalu saja mencari alasan saat mengalami kekalahan. Dirinya bahkan menilai Ramos seharusnya mendapatkan hadiah kartu merah.

"Madrid mengeluh tentang wasit. Selalu saja begitu. Ramos mengatakan ada beberapa hal yang tidak bisa mereka kontrol? Mungkin dia seharusnya berbicara tentang wasit yang pantas mengganjarnya dengan kartu merah!" kata Alves yang dilansir Barcastuff.

Dalam laga ke-10 La Liga yang berlangsung di Camp Nou, Sabtu (26/10/2013), Barcelona mampu tampil cemerlang. Skuad asuhan Gerardo Martino tersebut mampu mengalahkan El Real lewat skor 2-1 di El Clasico jilid 176 itu.

Dua gol dari La Blaugrana masing-masing dipersembahkan oleh Neymar da Silva dan Alexis Sanchez. Sementara Madrid mampu memperkecil kedudukan lewat satu gol yang dicetak oleh Jese Rodriguez.

"Madrid sangat berbahaya, terlebih saat melakukan serangan balik. Itulah mengapa akhirnya kami mengganti beberapa hal dan berusaha mengendalikannya," papar Alves.

Kemenangan ini juga membuat Barca mantap di puncak klasemen sementara La Liga dengan torehan 28 poin. Sedangkan Madrid tetap berada di posisi ketiga dengan baru meraup 22 poin dari 10 laga yang telah dilaluinya.


LONDON – Menumpuknya deretan striker Chelsea ternyata belum membuat Jose Mourinho puas. Pasalnya, kabar teranyar menyebutkan Mou berniat untuk mendatangkan striker AC Milan, Mario Balotelli.

Hal itu memang sudah dikonfirmasi oleh agen pemain, Mino Raiola. Menurut sang agen, Mourinho sudah memiliki hubungan yang baik dengan Balo.

Kendati The Blues sudah memiliki Fernando Torres dan Samuel Eto’o yang perlahan namun pasti sudah menunjukkan kelasnya dengan mampu mencetak gol. Namun, Mou tetap menginginkan ada tambahan striker.

“Balotelli dan Mourinho bisa bersatu kembali karena mereka saling mengenal satu sama lain dan mereka tidak ingin meninggalkan satu sama lain dengan rasa benci,” ungkap Raiola seperti dilansir London Evening Standard, Selasa (29/10/2013).

“Ada insiden yang tidak baik antara mereka, tetapi mereka berpisah dengan baik-baik. Mereka tetap melakukan kontak dan saling menghormati,” sambung Raiola.

“Saya tahu Wakil Presiden Milan, Adriano Galliani tidak akan setuju, tapi Mario adalah striker hebat, hal itu merupakan sesuatu yang bisa di bawa ke Chelsea,” tuntas Raiola.

Senin, 28 Oktober 2013

Sabtu, 26 Oktober 2013

Rabu, 23 Oktober 2013

test